Tutorial Analisis Regresi Linier Sederhana dengan Metode Semi Average (Setengah Rata-Rata) di Excel

Tahukah kamu Tutorial Analisis Regresi Linier Sederhana dengan Metode Semi Average (Setengah Rata-Rata) di Excel?

Metode setengah rata-rata adalah metode peramalan data yang membatasi si pembuat persamaan regresi untuk mengestimasi persamaan garis regresi. Metode setengah rata-rata yang juga dikenal sebagai semi average method termasuk cara yang sederhana dan mudah dipahami dalam analisis regresi linier sederhana. Juga kamu tidak memerlukan banyak perhitungan.

Metode setengah rata-rata hanyaa digunakan pada tren linier atau mendekati linier. Kamu tidak boleh memakai metode setengah rata-rata untuk menganalisis tren non-linier.

Lalu bagaimana cara analisis regresi linier sederhana dengan metode setengah rata-rata? Berikut akan dijelaskan tutorial analisis regresi linier sederhana dengan metode setengah rata-rata (semi average) di excel.

Cara analisis regresi linier sederhana dengan metode setengah rata-rata atau semi average di excil adalah:

Langkah 1:

Salin dan entry tabel berikut ke dalam excel. Masukkan semua nilai data Persentase Penduduk Miskin (2019) dan Indeks Pembangunan Manusia (2019) dari 27 Kota/Kabupaten Provinsi Sumatera Utara, masing-masing nilai ditaruh pada kolom yang berbeda. Perhatikan gambar 1, data Persentase Penduduk Miskin (2019) dientri pada kolom C (mulai dari C2 s.d C28)  dan data Indeks Pembangunan Manusia atau IPM (2019) dientri pada kolom D (mulai dari D2 s.d D28).

metode setengah rata-rata di excel

Langkah 2:

Sesuai pengertian analisis regresi linier sederhana, maka Persentase Penduduk Miskin (2019) menjadi X yaitu variabel bebas, sedangkan IPM (2019) menjadi Y yaitu variabel terikat, sehinga keseluruhan data harus diurutkan dari nilai terkecil ke terbesar berdasarkan urutan Persentase Penduduk Miskin (2019).

Langkah selanjutnya adalah blok semua data mulai No, Kabupaten/Kota, Persentase Penduduk Miskin (2019) dan IPM (2019). Kemudian klik menus Sort & Filter lantas pilih Custom Sort..... Selanjutnya pilih Persentase Penduduk Miskin (2019) pada menu kotak yang disediakan setelah kita mengklik Custom Sort...

metode setengah rata-rata di excel

metode setengah rata-rata di excel

Setelah kamu klik OK, maka secara langsung urutan data akan berubah berdasarkan Persentase Penduduk Miskin (2019), yang tersusun mulai dari nilai terkecil sampai terbesar, seperti pada gambar berikut:

metode setengah rata-rata di excel

Langkah 3:

Bagilah keseluruhan data ke dalam dua kelompok sama banyak. Jumlah data pada contoh tersebut ada 27 observasi (kabupaten/kota), sehingga aturan pembagian jumlah kelompoknya adalah kelompok pertama berjumlah 14 observasi (baris 3 s.d 16) dan kelompok kedua berjumlah dari 13 observasi (baris 17 s.d 29). Beri warna berbeda tiap kelompok untuk mempermudah perhitungan.

Selanjutnya hitung rata-rata Persentase Penduduk Miskin (2019) dan rata-rata IPM (2019) untuk masing-masing kelompok, seperti pada gambar berikut:

Langkah 4:

Hitung nilai ๐‘Ž dan ๐‘ yang memenuhi persamaan ลถ = ๐‘Ž + ๐‘๐‘‹, dengan cara berikut: 

Kelompok 1: 70,94 = ๐‘Ž + 8,30๐‘

Kelompok 2: 67,76 = ๐‘Ž + 14,19๐‘ 

Dari dua persamaan tersebut, eliminasi variable ๐‘Ž, untuk menghitung nilai ๐‘, dengan cara berikut:

 (70,94 โˆ’ 67,76) = (8,30 โˆ’ 14,19)๐‘ 

3,18 = -5,89b

๐‘ = โˆ’0,53.

Selanjutnya subtitusi nilai b ke salah satu persamaan kelompok 1 atau kelompok 2. Misal menggunakan persamaan kelompok 1, maka nilai a yang diperoleh adalah a=75,33

Sehingga persamaan garis regresi yang diperoleh adalah:

ลถ=75,33-0,53X


Langkah 5:

Selanjutnya adalah menghitung perkiraan IPM (2019) yaitu ลถ berdasarkan persamaan ลถ=75,33-0,53X. Buat kolom baru untuk hasil perkiraan IPM (2019) seperti gambar di kolom E. Pada gambar diperoleh perkiraan IPM (2019) di Kabupaten Deli Serdang adalah 73,3248.

Untuk menghemat waktu penghitungan perkiraan IPM (2019) dari seluruh kabupaten /kota, lakukan copy-paste cell E2 ke cell E3 s.d E28. Hasilnya akan seperti gambar berikut:

metode setengah rata-rata

Langkah 6:

Jika kamu ingin membuat persamaan garis regresi ลถ=75,33-0,53X, blok kolom Persentase Penduduk Miskin (2019) atau X, IPM (2019) atau Y, dan ลถ. Selanjutnya klik Insert dan pilih Scatter, maka akan terbentuk scatter plot seperti gambar berikut:

metode setengah rata-rata

Langkah 7:

Untuk membuat garis persamaan regresi ลถ=75,33-0,53X klik salah satu titik ลถ, kemudian pilih Add Trendline seperti gambar berikut:

metode setengah rata-rata

Langkah 8:

Selanjutanya klik Add Trendline, dan pilih Trendline Options Linear, maka akan terbentuk garis lurus (linier) yang menghubungkan titik-titik ลถ seperti gambar berikut:


metode setengah rata-rata di excell

Berikut gambar scatter plot dengan desain yang lebih menarik:
contoh scatter plot


Sekian pemaparan tutorial analisis regresi linier sederhana menggunakan metode setengah rata-rata di excel. Semoga menambah wawasan kamu, ya!

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Selumbari untuk Lusa

Anak F

Nyanyian Lampu Merah

Kotak Langganan Email

Nama

Email *

Pesan *