Optimalkan Keputusan Anda dengan Ceteris Paribus
Dalam dunia ekonomi, sebuah ekspektasi antar pelaku ekonomi tak terlepas dari keuntungan yang akan diperoleh. Dalam mewujudkan berbagai keuntungan itu diperlukan analisis-analisis yang nantinya menjadi pondasi dalam tata laksana kegiatan ekonomi. Salah satunya adalah asumsi Ceteris Paribus. Ceteris Paribus adalah asumsi dalam proses pendayagunaan dan penyederhanaan ragam deskripsi, serta rumus yang banyak dimanfaatkan dalam kegiatan ekonomi. Lantas, apa manfaat dari ceteris paribus? Seberapa besar perannya dalam pengingkatan keuntungan para pelaku ekonomi? Well, silahkan temukan jawabannya di bawah ini! Pengertian Ceteris Paribus Apa pengertian dari Ceteris Paribus? Ceteris Paribus adalah asumsi yang berfokus pada variabel yang ingin diamati dan dianalisis serta mengabaikan variabel lain. Variabel lain yang pada dasarnya memang berpengaruh akan dibuat konstan. Hal ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar dan bagaimana pengaruh variable bebas terhadap variable terikat. Menurut LPPP